Teknologi AI Punya Peran untuk Tingkatkan Produktivitas Bisnis


Artificial Intelligence

Ilustrasi Artificial Intelligence

Pandemi COVID-19 telah mendorong berbagai perubahan, terutama dalam penggunaan teknologi sebagai solusi untuk berbagai bidang industri. Teknologi artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan merupakan teknologi yang kemudian banyak diterapkan.

Perusahaan berbasis AI yang fokus pada percakapan melalui chatbot, Kata.ai memandang perubahan strategi yang dilakukan oleh banyak industri di Indonesia akan banyak melibatkan inovasi pada infrastruktur teknologi. Salah satunya, adalah inovasi melalui teknologi AI.

CEO & Co-Founder Kata.ai Irzan Raditya pun menyampaikan, bahwa riset terakhir yang dilakukan perusahaan menunjukkan bahwa efisiensi bisnis terbukti dapat dihasilkan melalui pemanfaatan AI. Pihaknya juga menilai bahwa bisnis kedepannya akan dituntut untuk mampu memberikan pelayanan yang lebih cepat bagi konsumen, tanpa menurunkan kualitas mereka.

Menurut Irzan, integrasi teknologi AI menjadi hal yang krusial, terutama dengan adanya fungsi human in the loop. Hal ini karena AI dapat difokuskan pada berbagai kegiatan pekerjaan yang memakan waktu lama, dilakukan secara berulang, serta mudah diprediksi.

“Fungsi manusia pun dapat difokuskan pada permasalahan-permasalahan yang sifatnya lebih kompleks, sehingga tujuan meningkatkan efisiensi dan produktivitas dapat terwujud. Adanya bantuan pengolahan data dan dikombinasikan dengan AI yang tepat, menjadi kunci dan target banyak bisnis untuk bisa merespon perubahan gaya hidup masyarakat di masa peralihan ini,” tutur Irzan melalui keterangan resminya, melansir dari Akurat.co, Selasa (2/8/2022).

Teknologi AI dengan ruang improvisasi yang luas kemudian menjadi jawaban untuk bisnis dapat melakukan otomatisasi secara spesifik untuk permasalahan yang serupa. Hal ini kemudian dapat membantu pekerja untuk menghemat waktunya menjadi lebih efisien serta produktif.

Pemanfaatan teknologi digital seperti AI di lapangan kemudian mendorong efisiensi dan efektivitas kegiatan bisnis yang berjalan, yang kemudian meningkatkan produktivitas dari perusahaan yang mengimplementasikan teknologi ini.

Bagikan artikel ini

Komentar ()

Berlangganan

Berlangganan newsletter kami dan dapatkan informasi terbaru.

Video Terkait